UNP Terima Kunjungan Madrasah Aliyah Swasta Darul Mursyid Sumatera Utara

    UNP Terima Kunjungan Madrasah Aliyah Swasta Darul Mursyid Sumatera Utara

    PADANG-Dalam rangka kunjungan studi dan pengenalan kampus Universitas Negeri Padang (UNP), Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Darul Mursyid Sumatera Utara melakukan study tour ke UNP, Senin (18/7/2022) bertempat di Ruang Serbaguna Fakultas Teknik UNP. Kegiatan kunjungan kampus ini dihadiri oleh Kepala BPAKHM, Afriva Khaidir, S.H., M.Hum., MAPA., Ph.D, Koordinator Kerjasama dan Humas, Novri Elvida, M.Pd, Wakil Kepala MAS Darul Mursyid, Majelis Guru, dan 100 siswa, dan 11 guru pendamping dari MAS Darul Mursyid. 

    Wakil Kepala Madrasah Aliyah Swasta, Darul Mursyid, Suharman Selian, S.Si menyampaikan dalam sambutannya bahwa kunjungan kampus siswa kelas X beserta guru pendamping ke UNP ini sebagai bentuk silahturahmi dengan UNP dan sekaligus untuk mendapatkan informasi mengenai kampus UNP terutama dalam Penerimaan mahasiswa baru UNP. Selain itu setiap tahunnya sebanyak 30 siswa dari MAS Darul Mursyid yang diterima di UNP baik melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri UNP. 

    Dalam kesempatan ini, Kepala Biro Perencanaan, Administrasi, Kerjasama dan Humas, Afriva Khaidir, S.H., M.Hum., MAPA., Ph.D menyampaikan paparan materi tentang segala informasi yang berkaitan dengan UNP, termasuk beasiswa dan prestasi-prestasi yang telah di raih oleh mahasiswa dan UNP tentunya. Diakhir acara kunjungan ini ditutup dengan penyerahan cenderamata dan foto bersama. (rel)

    padang sumbar
    Fernando Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    Luka Bakar Usai Tersengat Listrik, Seekor...

    Artikel Berikutnya

    Rektor UIN Imam Bonjol Padang Penuhi Undangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami